*Polsek Somba Opu Terima Kunjungan Supervisi Dit Tahti Polda Sulsel.*
Star7 Tv -Gowa-Kepolisian Sektor Somba Opu menerima kunjungan Direktorat Tahanan dan Barang Bukti Polda Sulsel, Kunjungan tersebut merupakan rangkaian dari kegiatan supervisi terkait dengan manajemen dan operasional tahanan dan barang bukti.
Dalam kegiatan tersebut Tim I yg dipimpin oleh AKP ABDULLAH ARIFIN, S.Sos, bersama AIPTU BAHTIAR, BRIPKA RAHMAT dan BRIPDA KHAERULLAH diterima langsung oleh Kapolsek Somba Opu AKP Ismail. S. Sos. M. H bersama Waka Polsek Somba Opu AKP Aslamuddin dan Kanit Provost Polsek Somba Aipda Abd. Jabbar, Senin (08/05/2023).
Dalam kesempatan tersebut secara langsung Kapolsek Somba Opu AKP Ismail. S. Sos. M. H mengucapkan selamat datang kepada Tim Supervisi dari Dit. Tahti Polda Sulsel di Mako Polsek Somba Opu.
Kapolsek Somba Opu memaparkan berbagai terobosan bidang Tahti Polres gowa yang telah digelar ke jajarannya. Pihaknya juga memastikan bahwa para tahanan diperlakukan secara humanis dengan berpatokan pada HAM dan SOP yang ada.
Pelaksanaan Supervisi dari Dit Tahti Polda Sulsel ke Polres Gowa dan Polsek Somba Opu yaitu dalam rangka melakukan pengecekan terhadap administrasi penjagaan tahanan, ruang tahanan, ruang tunggu / besuk hingga perlengkapan pendukung lainnya, dan juga termasuk kendaraan Barang Bukti Pinjam Pakai.
Kegiatan tersebut berjalan aman dan lancar, Kapolsek Somba Opu mengucapkan terima kasih kepada Tim supervisi yang memberikan kami masukan untuk kami pedomani dan laksanakan.(Kul indah)