Star7 Tv- SD Inpres Pao-Pao, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, baru-baru ini pada bulan suci Ramadan memiliki dua kegiatan utama yaitu pesantren Ramadan. Kegiatan ini berlangsung selama seminggu, dimulai dari tanggal 18 Maret hingga 23 Maret.
Kemudian kegiatan yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan.yang mana Kegiatan ini tidak hanya berfokus pada peningkatan kognitif siswa, tetapi juga membahas perilaku, sikap, dan karakter siswa melalui pendidikan berbasis pesantren kilat Tirtad.(28/3/2024)
Sementara kegiatan kedua adalah lomba pendidikan agama Islam yang diadakan oleh Komunitas Orang Tua Peduli Rukoku. Lomba ini mencakup berbagai lomba keagamaan, seperti lomba dai dan lomba hafalan surat pendek, yang terbuka untuk semua kelas, termasuk kelas satu dan dua.
Peserta dapat memilih untuk mengikuti pesantren, lomba, atau keduanya. Kegiatan dimulai pukul 8 pagi dan berakhir pada jam 11 pagi. Lebih dari 400 siswa berpartisipasi dalam kegiatan ini, yang terbagi dalam 15 rombongan belajar.
Informasi ini disampaikan oleh kepala sekolah, Muh Askary S,Pd .M Pd, dari SD Inpres Pao-Pao, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan. Dengan suksesnya kegiatan ini, SD Inpres Pao-Pao berharap dapat terus berkontribusi dalam pengembangan pendidikan agama di wilayahnya.tutur
Muh Askary S,Pd .M Pd, Kepala Sekolah SD Inpres Pao-Pao, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan
(Kul indah) Melaporkan dari Gowa.