Polres Gowa Kembali Berbagi Takjil di Jalan Poros Manuju – Sapaya
Keluarga besar Polres Gowa kembali menggelar kegiatan berbagi takjil kepada pengendara sepeda motor dan warga sekitar. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Gowa, AKBP R.T.S Simanjuntak, S.H., S.I.K., M.M., M.I.K., serta dihadiri oleh Wakapolres Gowa KOMPOL Gani, S.H., M.H., bersama para Pejabat Utama (PJU) Polres Gowa, (13/3/2025).
Aksi sosial ini berlangsung di Jalan Poros Manuju – Sapaya Kecamatan Manuju Kabupaten Gowa, tepatnya di depan Polsubsektor Manuju. Puluhan paket takjil dibagikan kepada masyarakat yang melintas sebagai bentuk kepedulian Polres Gowa di bulan suci Ramadan.
Kapolres Gowa menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Polri kepada masyarakat, khususnya bagi mereka yang sedang dalam perjalanan menjelang waktu berbuka puasa.
“Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat, terutama bagi mereka yang masih dalam perjalanan saat menjelang waktu berbuka puasa. Semoga ini bisa bermanfaat dan semakin mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat,” ujar Kapolres.
Warga yang menerima takjil tampak antusias dan mengapresiasi kegiatan ini. Mereka mengucapkan terima kasih kepada jajaran Polres Gowa yang telah berbagi di bulan Ramadan.
Kegiatan berbagi takjil ini merupakan agenda rutin Polres Gowa setiap tahunnya sebagai bentuk sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam membangun kebersamaan serta meningkatkan kepedulian sosial.
(Kul indah)