Kasal TNI AL Tinjau Ketahanan Pangan dan Layanan Kesehatan di Takalar, Pangdam XIV/Hasanuddin Dampingi Langsung
Star7 Tv-Takalar, 20 April 2025 — Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr.Opsla., melakukan kunjungan kerja ke Desa Punaga, Kecamatan Laikang, Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan. Dalam agenda tersebut, beliau didampingi langsung oleh Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Windiyatno dan Forkopimda Sulawesi Selatan.
Kunjungan ini merupakan bagian dari pelaksanaan program ketahanan pangan dan layanan kesehatan gratis yang diinisiasi oleh TNI AL. Berbagai kegiatan kemasyarakatan turut dilaksanakan, antara lain pemberian bibit mangrove, penyerahan paket sembako, serta penanaman budidaya rumput laut dan kacang kedelai.
Selain itu, masyarakat juga mendapatkan layanan pemeriksaan kesehatan gratis dan penyediaan konsumsi makanan bergizi sebagai upaya peningkatan kualitas kesehatan masyarakat pesisir.
Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Windiyatno menegaskan bahwa kehadiran pihaknya adalah wujud sinergitas antar matra TNI dalam mendukung program-program strategis yang menyentuh langsung kebutuhan masyarakat.
“Program ini sangat penting untuk memperkuat stabilitas sosial dan ekonomi masyarakat, terutama di wilayah pesisir. Pendekatan yang menyeluruh dan berkelanjutan menjadi kunci keberhasilan ketahanan pangan nasional,” ujarnya.
Antusiasme warga sangat tinggi dalam menyambut rombongan Kasal beserta tim, yang menunjukkan harapan besar terhadap keberlanjutan program serupa di masa mendatang.
(Kul indah)