RajaBackLink.com

SD Negeri 22 Beloparang: Komunitas Belajar untuk Cegah Bullying dan Tingkatkan Kualitas Pendidikan

SD Negeri 22 Beloparang: Komunitas Belajar untuk Cegah Bullying dan Tingkatkan Kualitas Pendidikan

Star7 Tv- Bantaeng, Sulawesi Selatan – SD Negeri 22 Beloparang di Kecamatan Bissappu, Kabupaten Bantaeng, Sulawesi Selatan, tengah gencar membangun budaya belajar yang positif dan aman bagi siswa. Di bawah kepemimpinan Bapak Zubair B., S Pd, sekolah ini menerapkan strategi inovatif dengan membentuk komunitas belajar yang aktif setiap hari Sabtu.(3/10/2024)

“Tujuan kami adalah untuk memajukan sekolah, meningkatkan kualitas pembelajaran, dan menciptakan suasana belajar yang menyenangkan bagi siswa,” ujar Bapak Zubair. “Dengan meningkatkan kualitas pendidikan, anak-anak akan berkembang dalam pengetahuan, keterampilan, dan karakter.”

Komunitas belajar ini menjadi wadah bagi para guru untuk melakukan refleksi terhadap proses pembelajaran, mengidentifikasi kendala, dan mencari solusi bersama. “Kami membahas kendala yang dihadapi guru, hasil evaluasi pembelajaran, dan mencari solusi bersama untuk mengatasi permasalahan di sekolah, khususnya masalah pembelajaran di kelas dan kegiatan siswa di luar kelas,” jelas Bapak Zubair.

Selain fokus pada peningkatan kualitas pembelajaran, komunitas belajar di SD Negeri 22 Beloparang juga berperan penting dalam mencegah bullying. Bapak Zubair menekankan pentingnya kesadaran guru dalam menciptakan lingkungan belajar yang aman dan bebas dari kekerasan.

“Saya selalu mengingatkan teman-teman guru untuk menghindari penggunaan benda keras saat mengajar,” ungkapnya. “Kita harus peka terhadap potensi bullying yang bisa terjadi secara tidak sengaja, dan kita perlu menciptakan suasana belajar yang positif dan penuh rasa percaya diri bagi anak-anak.”di sampingnya

Melalui komunitas belajar, SD Negeri 22 Beloparang berupaya untuk menciptakan suasana belajar yang nyaman dan menyenangkan bagi siswa. “Kami ingin anak-anak merasa senang belajar, dan mereka bisa mengembangkan potensi diri mereka secara optimal,” kata Bapak Zubair.

Dengan komitmen yang kuat dan strategi inovatif, SD Negeri 22 Beloparang bertekad untuk menjadi sekolah yang unggul dalam kualitas pendidikan dan menciptakan lingkungan belajar yang aman dan positif bagi seluruh siswa.
(Kul indah) melaporkan dari Bantaeng

 





Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *